Sembuh Dari Covid-19, Yendri KDI Kini Ciptakan Lagu Mantan Corona

Foto : Potongan video klip lagu Mantan Corona ciptaan Yendri Gemilang. (Ist)

PANGKALPINANG,SpptBerita – Sejak dinyatakan positip Covid-19 mantan juara I Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2014 lalu , Yendri Gemilang mestilah menjalani perawatan serius selama beberapa hari di Balai Karantina guna untuk pemulihan kesehatannya.

Namun Yang Maha Kuasa akhirnya memberikan kesembuhan bagi dirinya, berkah itu tentunya tak disia-siakan oleh Yendri panggilan akrab pedangdut ini dalam menjalani hidup.

Meski mendapat cobaan dari Yang Maha Kuasa, Yendri justru tetap bersemangat untuk tetap berkarya yakni dengan menciptakan sebuah lagu diberikan judul olehnya yakni Mantan Corona.

“Meskipun Yendri mendapat cobaan dari Allah SWT bukan berarti saya harus berhenti berkarya,” kata Yendri, Sabtu (17/1/2021) sore dalam sambungan telepon.

Lagu ciptaannya ini dikemas dengan nuansa musik dangdut Tik-Tok dan dalam klip video lagunya ini tampak Yendri bernyanyi bersama para sahabatnya tak lain mantan pasien Covid-19 termasuk anggota DPRD Bangka Tengah yang juga mantan pasien Covid-19, dengan shoting berlokasi di Bangka Botanical Garden (BBG) kawasan Pantai Pasir Padi, Kota Pangkalpinang, Sabtu (17/1/2021).

“Lagu ini sengaja saya ciptakan dengan tujuan mengingatkan agar masyarakat kita senantiasa selalu menjaga kesehatan dengan baik. Jangan sampai nanti terserang virus Corona (Covid-19 — red),” terang Yendri.

Ia menambahkan jika masyarakat ingin mendengar dan menyaksikan lagu ciptaanya itu ‘Mantan Corona’ dapat dilihat di Chanel Youtube Yendri KIM dengan judul lagu Mantan Corona. Dalam lagu ini pun terdapat pesan-pesan edukasi tentang Covid-19.

“Jangan lupa ya para sahabatku untuk like dan subribe Chanel Yendri KIM,” pesannya. (Ian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *