Walikota : KNPI Telah Banyak Mendukug Pemerintah Dalam Pembangunan

Foto : Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil pose bersama pengurus KNPI usai acara pelantikan pengurus KNPI Kota Pangkalpinang. (Zen)

PANGKALPINANG,SpotBerita – Membesarkan suatu organisasi tidaklah mudah, sebaliknya dibutuhkan rasa kebersamaan dalam menjalankan roda organisasi yang dinaungi.

Oleh karena itu, Febrianto selaku ketua KNPI Kota Pangkalpinang baru saja resmi dilantik untuk periode 2020 – 2023 ini mengatakan berharap agar para pengurus KNPI Kota Pangkalpinang yang baru dilantik agar secara bersama-sama mendaki puncak kejayaan hingga ke estafet kepengurusan selanjutnya.

“Mari semuanya para pemuda kita jaga kebersamaan, kekompakan dan kekeluargaan, mari kita kawal pembangunan Kota Pangkalpinang yang sudah cukup baik ini, agar Insya Allah kedepannya Pangkalpinang semakin tersenyum,” ajak Febri dalam sambutanya, Rabu (28/10/2020) saat acara pelantikan pengurus dan Rakerda Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Pangkalpinang periode 2020-2023, Rabu (28/10/2020) di Bangka City Hotel, Pangkalpinang.

Ia pun berharap semoga kedepannya KNPI Kota Pangkalpinang ini dapat bersinergi lebih baik lagi dengan pemerintah dan para pemuda yang ada di Kota Pangkalpinang.

Bahkan ia menyebutkan, walaupun di tengah kondisi pandemi covid-19, saat ini semangat kepemudaan tetap harus ada tidak boleh luntur.

“Meskipun di suasana covid-19 saat ini semangat kita sebagai pemuda harus terus kita dengungkan khususnya untuk Kota Pangkalpinang, seperti acara refleksi sumpah pemuda yang kita gelar semalam sebenarnya acara nasional yang kita pusatkan di Bangka Belitung,” katanya.

Peran pemuda sejak dulu hingga sekarang mempunyai peranan penting dalam membantu pemerintah daerah (Pemda) dalam sinergi memajukan daerah.

Hal tersebut tak dipungkiri pula oleh Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) terkait peran pemuda dalam membantu pemda dengan pemikiran-pemikiran positip.

“Saya berharap untuk tetap memberikan sumbangsih pemikiran, saran dan masukan hingga kegiatan yang mendukung pelayanan dan pembangunan Kota Pangkalpinang agar lebih baik dari yang kemarin,” kata Molen saat menghadiri acara pelantikan pengurus dan Rakerda Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Pangkalpinang periode 2020-2023, Rabu (28/10/2020) di Bangka City Hotel, Pangkalpinang.

Walikota Pangkalpinang Molen berharap agar kinerja kepengurusan yang baru ini bisa lebih baik lagi dibanding periode sebelumnya. Bahkan kinerja KNPI Pangkalpinang sebelumnya atau selama ini menurutnya cukup baik lantaran telah menjalin kerja sama dengan pihak Pemkot Pangkalpinang.

“Saya berharap ketua KNPI Kota Pangkalpinang saat ini dijabat oleh Febri Yanto periode 2020-2023 guna menggantikan jabatan ketua KNPI Pangkalpinang dijabat oleh Basit Cinda selaku ketua KNPI Pangkalpinang 2018-2020 dapat bersinergi lebih baik lagi,” harap Molen.

Pelantikan tersebut dihadiri juga oleh Ketua Umum DPP KNPI Haris Ketua KNPI Provinsi Bangka Belitung Irham, Sekda Kota Pangkalpinang Radmida Dawam, Forkopimda dan tamu undangan lainnya.

Selain itu, Molen pun berpesan agar KNPI Pangkalpinang untuk tetap memberikan sumbangsih pemikiran, saran dan masukan hingga kegiatan yang mendukung pelayanan dan pembangunan kota Pangkalpinang agar lebih baik dari yang kemarin.

Selama ini KNPI dinilainya sudah cukup banyak mensupot dan mendukung pemerintah, baik dari segi pembangunan hingga untuk memajukan kota Pangkalpinang.

“Untuk semua teman-teman yang baru dilantik buktikan bahwa kalian bisa, tetap bersinergi dan memberi suport kepada kami Pemerintah untuk membangun Kota Pangkalpinang menjadi kota yang bisa diandalkan,” harapnya lagi.

Acara ini pun dimulai dengan pembacaan janji dan sumpah jabatan hingga penyerahan jabatan dari periode sebelumnya ke periode yang baru. (Zen)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *